• Beranda

jendelamuslims

  • Home
  • Menu 1
    • Berita
    • Tafsir Alquran - Hadist
    • Misteri / Ghaib
    • Kisah - Sejarah
    • Inspirasi
  • Menu 2
    • Foto
    • Serba Serbi
  • Ibadah
  • Hukum
Home » Nasihat » Opini » Serba Serbi » Tafsir Alquran - Hadist - Ijma » Setiap Makhluk Yang Bernyawa Pasti Akan Menghadapi Kematian
Kamis, 29 Oktober 2015

Setiap Makhluk Yang Bernyawa Pasti Akan Menghadapi Kematian

yui
Nasihat, Opini, Serba Serbi, Tafsir Alquran - Hadist - Ijma
Kamis, 29 Oktober 2015
add comment


 
 
 
Makhluk yang bernyawa pasti akan mengalami mati. Dan tibanya kematian seseorang tidak disangka-sangka. Memang kematian merupakan ketetapan Allah yang tidak bisa ditawar lagi. Sekalipun manusia tidak mengetahui kedatangan mati, namun yang jelas semua makhluk bernyawa pasti mengalami mati. Allah berfiman yg artinya:

"Tiap-tiap yang bernyawa pasti akan merasakan mati" (QS. Ali 'Imran : 185).

Semua makhluk Allah tak terkecuali akan musnah, sekalipun makhluk ghaib pada saatnya nanti. Hanya Allah yang maha kekal. Jika ajal menjemput kita, dimanapun kita berada, ia pasti datang. Kematian seseorang tidak bisa ditunda dan dimajukan sedikitpun dan memang semua itu sudah diatur sedemikian rupa oleh Allah SWT.

Kita tidak bisa lari dari kematian karena ini adalah kekuasaan Allah SWT yang menghidupkan dan mematikan seluruh makhluk-Nya.

Katakanlah: "Sesungguhnya kematian yang kamu lari daripadanya, maka sesungguhnya kematian itu akan menemui kamu…” (QS. Al-Jumua'ah : 8).

Walaupun kita bersembunyi digedung yang tinggi lagi kokoh, bila ajal tiba, maka itu tak ada artinya, dan maut pasti menemui kita. Allah berfirman yang artinya:

"Dimana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu berada di benteng yang tinggi lagi kokoh" (QS. An Nisaa' : 78).

Ayat di atas menjelaskan bahwa di mana saja kita berada, sekalipun kita bersembunyi dalam benteng yang kokoh, kita bersembunyi di dalam peti emas, bersembunyi di tempat yang manusia tidak bisa mengetahuinya pasti kematian akan menemuinya. Maka ketika seseorang diambil nyawanya oleh Allah, maka putuslah semua amalannya kecuali tiga perkara yakni Ilmu yang bermanfaat, Do'a anak yang Shaleh dan amal jariah [HR. Muslim, Abu Dawud dan Nasa’i]. 
Oleh karena itu marilah kita fikir, kita risau bahwa kematian tidak mengenal, apakah bayi, orang tua, kaum muda, presiden, raja, Ulama dan lain-lainnya pasti akan kembali kepada Allah SWT.

Mati berarti terpisahnya antara jasad dan ruh dalam jangka waktu tertentu, karena pada saat manusia dibangkitkan dalam kuburnya maka ruh dan jasad akan menyatu kembali. Ketahuilah setelah ruh berpisah dengan jasadnya, tidak berarti persoalan yang di hadapi selesai sampai di situ, akan tetapi, jasad dalam kubur ditanya oleh makaikat Munkar dan Nangkir. Di alam kubur inilah manusia tidak lepas dari persoalan-persoalan ghoib lainya

Manusia di alam kubur sifatnya sementara, karena alam kubur adalah sebagai penantian untuk menuju akhirat. Jadi setelah di alam kubur pada saat yang telah ditentukan Allah, manusia akan dibangkitkan. Allah berfirman:

"Setelah itu kami bangkitkan kamu sesudah kamu mati" (QS. Al Baqarah : 56).
"Dan bahwasanya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur" (QS. Al Hajj : 7).

Setelah kita memahami firman Allah, maupun hadits Nabi Saw, maka kita haruslah menyadari betul, bahwa setiap makhluk yang bernyawa pasti mengalami mati. Dengan menyadari kejadian yang pasti menimpa seseorang, maka kita harus berusaha yang optimal untuk berlomba dalam amal kebajikan. Dan semua itu merupakan bekal untuk menghadapi kematian. Kebahagiaan yang akan dirasakan seseorang tergantung amal usaha yang baik tatkala hidup di dunia. Namun sebaliknya kehinaan serta kesengsaraan di alam kubur dan alam akhirat tergantung kejekan amal usahanya tatkala hidup di dunia. Jadi hidup di dunia inilah sebagai penentu beruntung atau celakanya seseorang di akhirat kelak. Karena dunia adalah tempat menanam untuk bekal di akhirat.

Semoga Bermanfaat. Salam Santun Silaturrohim. =)
Sumber | republished by (YM) Yes Muslim !
Share this article :
Tweet
✚

Artikel Terkait:

  • Ini Kumpulan foto Kabah yang sangat indah dan menggetarkan ! SUBHANALLAH !
  • Rute Pasukan Gajah Penghancur Ka'bah Akhirnya Terungkap !
  • Asal Usul Batu Hitam Hajar Aswad, mengapa UMAT ISLAM mencium nya ?
  • Kenapa Orang Islam Menyembah Ka'bah ?
  • Saat Dunia Menjelang Kiamat, Manusia Akan Berzina Di Jalanan

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar (Atom)

Yang Paling Dicari

  • 6 Balasan Dosa Zina di Dunia dan Akhirat
    Zina  adalah sebuah hubungan kelamin antara laki-laki dan perempuan tanpa memiliki ikatan hubungan perkawinan secara sah. Dilakukan secara s...
  • Adakah Neraka dalam Agama Kristen ? - Mengintip: Neraka Kristen !
      Banyak dari pewarta Kristen (sengaja saya tidak menuliskan penginjil karena yang diberitakan adalah Bible) yang mengajarkan kepada para ...
  • Pernahkah Syaikh Abdul Qadir Al-Jailani Al-Baghdadi ke Indonesia ?
    Saya hanya akan bercerita saja tentang fakta dan cerita yang turun temurun dari mulut ke mulut, tapi pake referensi ilmiah juga dong!. Bicar...
  • Bolehkah Menelan Air mani ? apa HUKUM nya dalam ISLAM ?
    Pertanyaan: Assalamu ‘alaikum warahmatullahi wabarakatuhu Pada saat ML (berhubungan) dengan istri, istri meminum sperma yang saya keluarkan....
  • 20 Tindakan Durhaka Suami Terhadap Istri yang Dilarang Agama
    Banyak orang setelah memutuskan untuk berkeluarga, tanpa disadari oleh mereka tidak jarang mereka yang sudah menjadi seorang suami melakuk...
Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © jendelamuslims - download anime sub indo itadanime | Powered by Blogger